Rabu, 01 Februari 2023

Meriahnya Syukuran KEB 11 Tahun, Berjejak Dan Berbagi

 

Bisa menjadi bagian dari komunitas Kumpulan Emak Blogger (KEB) merupakan suatu kebanggaan tersendiri untuk para member KEB, termasuk saya pastinya. Tidak terasa KEB kini sudah memasuki usia 11 tahun menjadi wadah berkumpulnya para emak blogger dan saling berbagi melalui tulisan di blog.

KEB hadir sebagai inspirasi dan ingin mengajak perempuan Indonesia untuk terus belajar mengembangkan dirinya dalam segala aspek kehidupan, agar dapat mendidik generasi penerus bangsa menjadi sosok yang berkualitas, berguna bagi agama, nusa dan bangsa.

Adalah Mira Sahid selaku Founder KEB, dan Co-Founder Indah Julianti Sibarani, bersama Sary Melati, dan Nike Rasyid, membentuk grup KEB di Facebook pada 18 Januari 2012. Member KEB yang tersebar di seluruh Indonesia, bahkan hingga ke luar negeri, saat ini telah mencapai ribuan orang.

Syukuran KEB 11 Tahun, Berjejak dan Berbagi 


Acara Syukuran KEB 11 tahun pada Sabtu (24/1) menjadi salah satu momen yang saya dan para emak-emak blogger tunggu nih, karena ini merupakan event pertama KEB yang diadakan secara on site di Bali Notes Terrace, Jl. Prof. Koko Sutono SH No.15, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.


KEB 11 Tahun diawali dengan makan siang bersama dengan suguhan istimewa dari Bali Notes Terrace seperti nasi mandhi, fried chicken, grilled chicken, fried noodle dan capcay untuk semua yang hadir.

Dengan mengusung tagline yang baru "KEB Berjejak dan Berbagi", KEB hadir sebagai inspirasi, salah satu cara berbagi inspirasi terutama untuk perempuan Indonesia melalui tulisan di blog, inilah yang menjadi salah satu visi dan misi KEB.

KEB selalu memberikan kesempatan untuk belajar dan mengembangkan diri bagi para membernya yang saat ini telah mencapai ribuan orang yang tersebar di seluruh Indonesia bahkan luar negeri agar bisa bekerja sama dengan brand, baik secara online maupun offline.

Harapannya adalah 11 tahun ini KEB ingin terus mendorong emak blogger tetap produktif optimal, dapat cuan, bangkit dan berdaya di ruang digital.

Terkesan sederhana namun hangat, acara syukuran KEB 11 Tahun ini tetap meriah dan seru dong dipandu oleh Content Creator Abi Satria sebagai host. KEB memberikan kuota sekitar 50 emak blogger terpilih untuk bisa menghadiri momen istimewa yang juga dihadiri oleh para narasumber yaitu Donny BU (Ketua Umum Siberkerasi), Oktora Irahadi (CEO Infina), Ali Muakhir (Author, Content Writer & Influencer), Founder (MakPon) Mira Sahid dan Elly Nurul selaku Ketua Umum KEB serta Elisa Koraag selaku Founder dari Komunitas Perempuan Pelestari Budaya Nusantara.

Banyaknya informasi hoax yang beredar di masyarakat memang sangat meresahkan ya, karena kita tidak tahu bagaimana kebenarannya. Berkaitan dengan itu Donny BU selaku Ketua Umum Siberkerasi mengajak perempuan Indonesia agar kita selalu menyebarkan berita benar untuk melawan hoax , no hoax dan disinformasi yang beredar disekitar kita.

Seperti yang kita ketahui bersama KEB turut mendukung penuh Gerakan Nasional Literasi Digital - Siberkreasi.

Cara Cuan Masa Kini


Selama masa pandemi kemarin, ternyata banyak juga pekerjaan yang bisa dilakukan hanya dari rumah, dan memberikan pemasukan yang cukup luar biasa. Banyak orang beralih menggeluti usaha digital yang ternyata menjanjikan banyak cuannya.


Profesi seperti freelance, bisnis e-commerce, drop shipper, digital marketing, trader saham dan investor, blogger, penerjemah, programmer, pialang saham, event planner, konten kreator, SEO specialist, gamer, konsultan, social media specialist bisa kita pilih sebagai cara cuan masa kini.

"Siapa saja bisa menjadi drop shipper (menjual produk dari satu atau beberapa supplier, tanpa perlu nyetok dagangan dan mengirimkan pesanan kepada pembeli), cukup memasarkan produk supplier ke calon konsumen melalui website toko online, media sosial, atau marketplace" papar Tora sapaan akrab CEO INFINA Oktora Irahadi.

Menurut Tora, kita juga bisa menjadi affiliate di marketplace atau Tiktok, karena hal ini bisa mendatangkan cuan dengan cara yang gampang.

Influencer adalah seseorang dengan kemampuan untuk memengaruhi orang lain, biasanya ditujukan pada seseorang yang memiliki banyak pengikut di media sosial, dan mampu memengaruhi target audiens untuk membeli atau memakai suatu produk.

Namun, setiap orang tidak perlu memiliki banyak followers agar bisa menjadi seorang influencer,  karena semuanya itu tergantung pada istilah engagement.

Menurut survei Edelman Trust Barometer menyatakan bawa seseorang kemungkinan besar akan mempercayai sesuatu ketika sudah terpapar 3-5 kali, sehingga penting untuk aktif di pencarian sosial media dan berita.

Untuk itu kita harus terus mencari sesuatu yang baru, mencoba hal baru, menampilkan yang segar setiap hari, agar nantinya seseorang akan mengikuti influencer secara rutin karena penasaran, ingin tahu kira-kira ada konten yang baru gak ya, yang lebih menarik untuk ditonton.

Dan sebaiknya kita juga harus bersikap reaktif, karena orang lain sebenarnya suka mendapatkan pengakuan keren dari orang  lain. 



Untuk itu kita bisa menerapkan metode COST :
  • Consistency : konsisten membuat konten terus menerus.
  • Objective :  objektif, target pemirsa, apa yang ingin disampaikan, dimana, bagaimana.
  • Socialze : sosial media yang tempatnya bersosialisasi engagement ( komen, like, share).
  • Time : butuh waktu dan sabar.
Penting juga kita ketahui sebenarnya konten apa sih yang cocok untuk personal branding kita nih, jadi kita perlu memastikan lagi apa impian kita, kesukaan Kita, tujuan kita untuk apa dan sampai dimana kemampuan kita dalam membuat konten.

Menulis Kisah Inspiratif Dengan Metode EMAK 


Biasanya jika kita membaca atau mendengar sebuah kisah inspiratif dapat membuat diri kita menjadi bersemangat untuk melakukan hal-hal positif, setuju kan?




"Tidak usah melihat dan mendengarkan kisah-kisah yang tidak ada manfaatnya untuk diri, lebih baik cari kisah inspiratif yang membuat kita tergugah untuk melakukan kegiatan positif" ujar Ali Muakhir (Author, Content Writer & Influencer) 

Tapi, sebenarnya kisah inspiratif itu apa sih?
Kisah inspiratif merupakan kisah yang ditulis untuk memberikan ilham, ide, atau gagasan yang dapat menambah semangat dalam mencapai tujuan yang diharapkan.


Ciri-ciri Kisah Inspiratif :
  • Diciptakan untuk menggugah perasaan pembaca
  • Memberi kesan mendalam bagi pembaca
  • Berisi motivasi positif bagi pembaca
  • Memiliki pesan moral yang jelas, sehingga pembaca dapat belajar dari kisah inspirasi yang diciptakan

Struktur Kisah Inspiratif :

  • Orientasi : bagian pembuka yang mengenalkan tokoh dan peristiwa yang akan dihadapi tokoh.
  • Perumitan peristiwa : peristiwa yang dialami tokoh yang membawa pembaca pada bagian puncak kisah atau konflik.
  • Komplikasi : inti kisah, dikisahkan bagaimana tokoh melewati rintangan yang dihadapi
  • Resolusi : peristiwa yang menyadarkan tokoh tentang kebaikan.
  • Koda : penutup, yang menjadi simpulan dan pesan moral dalam cerita
Jadi, menulis kisah inspiratif tidak bisa sembarangan menulis dong, ada ciri dan ada strukturnya yang harus dipahami oleh kita.


Nah, kita juga bisa menggunakan Metode  EMAK dalam menulis kisah inspiratif :
  1. Endapkan rasa : saat mencari ide, setelah mendapat ide.
  2. Mulailah dengan membuat struktur : struktur kisah inspiratif sudah fix sebelum ditulis.
  3. Apa pesan yang akan disampaikan?, cari 1 pesan paling dalam dari kisah inspiratif untuk dijadikan sebagai penutup tulisan.
  4. Kapan tulisan tuntas?, buat jadwal menulis dan pastikan tulisan selesai.

Di momen KEB 11 Tahun ini juga ada penyerahan simbolis #KEBPeduli melalui kampanye #KEBCharity11KRun dalam rangka KEB 11 Tahun yang telah mengumpulkan dana sebesar Rp.2.500.000,- (dua juta lima ratus ribu rupiah). Dana ini akan diserahkan dan digunakan untuk membantu biaya pendidikan anak-anak di RA Miftahul Jannah, Noborejo, Salatiga, Jawa Tengah.

Semoga kita selalu semangat untuk selalu memberikan jejak positif dan juga terus berbagi.

- Syukuran 11 Tahun KEB -

Dan ada peluncuran e-book yang ditulis oleh para makmin Kumpulan Emak Blogger dengan judul “Warna-warni Dunia Blogging dan Cerita di Balik Dapur Komunitas”. 

Yang surprise-nya tuh ada sekitar 20 orang yang hadir mendapatkan hadiah door prize dari KEB, ada juga pemilihan busana terbaik, dan masih banyak lagi kemeriahan yang dihadirkan KEB di acara syukuran ini.


Tidak mau ketinggalan juga nih, teman-teman dari Komunitas Perempuan Pelestari Budaya Nusantara (PPBN) dibawah komando Elisa Koraag selaku Founder juga ikut mempersembahkan fashion show, menampilkan beragam kebaya cantik dari berbagai daerah yang ada di Indonesia.

KEB juga memberikan dukungannya terhadap komunitas PPBN untuk terus berkarya di ruang digital dengan karya-karya yang positif dan menyebar informasi kebaikan tentang kain dan kebaya kepada masyarakat luas melalui media sosial.

Kemeriahan dan keseruan acara Syukuran KEB 11 Tahun ini tidak akan terlaksana tanpa dukungan dari Siberkreas, Kominf RI, INFINA Dan Bali Notes Terrace lho. Semoga KEB makin sukses kedepannya.

Mari Berjejak dan Berbagi bersama Kumpulan Emak Blogger (KEB).



0 komentar:

Posting Komentar