Rabu, 10 Januari 2018

Realcom Memacu Kegiatan Belajar Mengajar Di Dunia



Risanda Wijaya H.P. 
(CEO/Founder/Owner Realcom)

Miris rasanya saat kita menyaksikan berita ditelevisi, mengenai masih banyaknya daerah terpencil yang kekurangan tenaga pengajar (guru) padahal muridnya ada, atau yang gurunya ada tapi muridnya sangat sedikit. Minimnya akses serta kekurangan tenaga pengajar dibidang pendidikan ini menjadi kendala yang harus segera diberikan solusi.

Salah satu solusinya adalah dengan melek digital. Di era digital saat ini, yang serba online sudah menjadi hal yang biasa. Masyarakat modern bahkan mendapatkan manfaat baik berupa kemudahan dan kepraktisannya. Mulai dari kebutuhan sandang, pangan dan papan bisa diakses melalui media online dengan jangkauan yang lebih luas.

Seorang guru les privat bahasa Inggris yang telah berpengalaman puluhan tahun menciptakan Realcom untuk menjembatani kebutuhan pendidikan di era digital ini.

Dalam acara Official Launching Aplikasi Pendidikan Realcom (6/1), di Bebek Renon at Nancy's Cafe, Kemang, Jakarta Selatan, Risanda Wijaya H.P. selaku CEO/Founder/Owrner dari Realcom mengatakan bahwa "Realcom menjadi jawaban atas kebutuhan masyarakat modern akan aplikasi berbasis pendidikan".

Realcom merupakan aplikasi Belajar dan Mengajar yang dapat diakses dari seluruh dunia, yang lahir sebagai jawaban atas kebutuhan media sosial yang berbasis pendidikan dan kegiatan belajar mengajar secara online.

Profesi pendidik seperti guru/dosen/tutor/trainer/motivator/inspirator di seluruh dunia bisa mengajar lewat aplikasi ini. Sambil belajar dan mengajar, murid dan guru bisa tetap saling berinteraksi satu sama lain, berbagi informasi, bahkan melakukan transaksi online.

Aplikasi Realcom bersifat privat, antara guru dan murid langsung berhubungan dan hanya kedua belah pihak saja. Realcom tidak mentoleransi rasisme, ujaran kebencian, dan pornografi. Jadi pengamanan aplikasi ini atas hal-hal tersebut sangat terjamin. Aplikasi yang lahir dari sebuah aplikasi sederhana yang melibatkan banyak orang, sebagiannya adalah jamaah Majelis Az-Zikra. 

Siapa yang boleh jadi murid di Realcom
Tentunya siapa saja yang mau belajar dan menambah ilmu serta wawasan. Karena Realcom Apps mengajak kita untuk bergerak menjadi lebih baik sekaligus meningkatkan kualitas hidup.

Teknologi canggih ini diluncurkan pertama kali pada tanggal 1 September 2016 di Play Store. Pada awalnya Realcom belum memiliki fitur video call dan video conference, baru pada akhir 2016 fasilitas video call keluar dan awal tahun 2017 video conference bisa dilakukan. Dan baru pada 1 Desember 2017 Realcom diluncurkan di App Store (iPhone dan iPad).

Sebagai aplikasi pendidikan yang berbasis “Social Media Network” ini sangat mudah diunduh secara gratis melalui App-store dan Play store.

Mengangkat karya anak bangsa yang dengan motto “ Dari Indonesia Untuk Dunia”, Realcom memiliki fitur yang sangat banyak, multiple cross platform dan akan menjadi one stop solution bagi dunia pendidikan di tanah air dan dunia. Salah satu kunggulan Realcom adalah layar chatnya yang panjang dan tidak dibatasi. Kita juga bisa membuat forum, disertai dengan feed dan timeline, sehingga kita bisa tetap berbagi informasi dengan teman-teman di jaringan kita nantinya.

Dalam sambutannya diacara Meet & Greet Blogger and Media Gathering, Risanda Wijaya juga sekalian memperkenalkan Tim Realcom Management 2018 yaitu :
Risanda Wijaya HP (CEO/Founder/Owner), 
Endang Purwati (Accounting and Tax Management Head), 
Sevriani (Account Management Head),
Kiki Handriyani (Event and Media Management Head).

Realcom Station yaitu warung kopi dan pastry dengan fasilitas wifi berkecepatan tinggi 100 Mbps, dilengkapi koneksi listrik untuk memenuhi kebutuhan generasi milenial akan internet dan gadget, merupakan konsep Kantor Realcom kedepannya.

Dengan mengusung prinsip kemudahan, Realcom dapat diakses darimana saja, kapan saja dan oleh siapa saja yang peduli pada dunia pendidikan, karena Realcom hadir untuk menjembatani kebutuhan pendidikan yang lebih terintegrasi, dan menjadi kebanggaan Indonesia.


√ Nama Aplikasi: Realcom
Ada di Play Store, App Store
√ Website : www.web-realcom.com
√ IG : @realcom_learning_apps
√ Twitter : @realcom_App




2 komentar:

  1. inovatif! Realcom bikin kita makin memacu ya kak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul sekali mas, Realcom mengajak kita untuk bergerak menjadi lebih baik sekaligus meningkatkan kualitas hidup.

      Hapus