Senin, 30 Desember 2019

Waspada Nyeri Tulang Belakang, Jangan Anggap Enteng Kesehatan Tulang Belakang!


Sumber foto : Pixabay

Sering sakit leher dan tulang belakang adalah hasil dari sikap tubuh kita yang buruk. Tidak aktif dalam waktu yang lama ternyata bisa menyebabkan gangguan tulang belakang.

Sakitnya tidak kunjung sembuh walaupun sudah minum obat pereda sakit? Harus waspada nih! 

Karena ketika tulang belakang terganggu akan berdampak buruk bagi kesehatan. Gangguan tulang belakang ditandai dengan nyeri di leher (neck pain) dan nyeri pada bagian pinggang bawah (low back pain). 

Apa Sih Nyeri Tulang Belakang?


Kapan hari saya pernah nih ngalamin sakit pinggang gegara membawa bawaan yang berat, waduh langsung berasa sakitnya. 

Atau Anda pernah ngalamin pas lagi mindahin barang tapi salah posisi tubuhnya, dan akhirnya malah jadi sakit pinggang. 

Tulang belakang manusia merupakan organ tubuh yang amat vital karena berfungsi menopang berat badan. Tulang belakang meliputi tulang leher (cervical), bagian tengah belakang (thoracal), dan bawah belakang (lumbal/pinggang).



Kebanyakan orang mengetahui fungsi tulang belakang hanya sebatas menopang tubuh saja, tapi sebenarnya ada banyak sekali fungsi lainnya. Itulah sebabnya kata "tulang punggung atau tulang belakang" sering dijadikan istilah untuk orang yang sangat penting dan bertanggung jawab atas kehidupan seseorang.

Masalah nyeri pinggang, yang menjadi bagian dari nyeri tulang belakang, merupakan masalah kesehatan yang besar. Terlebih lagi jika terjadi pada usia produktif, biasanya berumur tidak lebih dari 45 tahun.

Informasi yang sangat penting ini saya dapatkan dari acara Blogger & Vlogger Gathering  Nyeri Tulang Belakang yang bertempat di RS Premier Jatinegara, Lobby Poliklinik RS Premier Jatinegara, Jl. Raya Jatinegara Timur, Jatinegara, Jakarta Timur pada Minggu (29/12).



dr. Wismaji Sadewo, Sp.BS (K)

Dokter spesialis bedah syaraf RS Premier Jatinegara, dr. Wismaji Sadewo, Sp.BS (K) yang didaulat sebagai narasumber memaparkan bahwa untuk pencegahan nyeri tulang belakang dapat dilakukan dengan memahami mekanisme cedera, faktor pencetus, dan sikap tubuh yang benar. Sikap tubuh yang tidak baik memberikan beban pada tulang belakang.


Tulang belakang manusia memiliki fungsi yang sangat komplek, terdiri atas 33 tulang yang saling tersusun dengan berbagai ukuran. Tulang-tulang tersebut terbagi menjadi 5 jenis, yaitu :

1. Tulang Belakang Cervical (7 buah)
Tulang Belakang Cervical merupakan tulang belakang yang berada di leher dan berjumlah 7 buah.

2. Tulang Belakang Thorax (12 buah)
Tulang Belakang Thorax merupakan tulang punggung bagian atas dan berjumlah 12 buah.

3. Tulang Belakang Lumbal (5 buah)
Tulang Belakang Lumbal merupakan tulang punggung bagian bawah dan berjumlah 5 buah. Bagian ini memiliki ukuran yang paling besar dan paling lurus konstruksinya dan menopang beban paling berat daripada tulang belakang lainnya. Secara umum, nyeri punggung sering disebabkan karena adanya gangguan pada bagian ini.

4. Tulang Belakang Sacral (5 buah)
Tulang Belakang Sacral merupakan tulang belakang yang membentuk sakrum dan tidak memiliki celah.

5. Tulang Belakang Coccygeal (3-5 buah)
Tulang Belakang Coccygeal merupakan tulang belakang yang terletak di bagian paling bawah tulang belakang atau disebut juga sebagai "tulang ekor". Bagian ini terdiri dari 3 sampai 5 buah tulang yang saling bergabung dan tanpa celah.



Yuks, Jaga Kesehatan Tulang Belakang 

Mengingat peran tulang belakang yang penting, maka kesehatan tulang belakang perlu dijaga mulai dari sekarang agar dapat terus berfungsi dengan baik. Namun, bagaimana jika kita terkena nyeri tulang belakang? Apa yang harus kita lakukan?

Menurut dr. Wismaji Sadewo, Sp.BS (K) penanganan masalah tulang belakang tidak semuanya memerlukan tindakan operatif, nyeri tulang belakang bisa  ditangani dengan tindakan nonoperatif atau konservatif, antara lain dengan documentation base care, terapi obat- obatan, dan latihan fisik spesifik. 

Fisioterapi atau terapi fisik adalah prosedur yang dilakukan untuk memeriksa, menangani, dan mengevaluasi pasien yang memiliki keterbatasan sistem gerak dan fungsi tubuh.

Fisioterapi dilakukan dalam beberapa sesi, tergantung program dan teknik yang dilakukan. Tiap sesi yang dijalani dipandu oleh fisioterapis dan terdapat 3 pendekatan utama, yaitu:

  • Terapi manual, dokter akan melakukan gerakan, pijatan, atau manipulasi untuk memperbaiki jaringan tubuh yang terganggu.
  • Latihan dan pergerakan, fisioterapi akan memandu Anda untuk melakukan latihan gerakan berulang dalam jangka waktu tertentu. 
  • Edukasi, dokter akan memberi tahu penerapan gaya hidup sehat dan postur tubuh yang baik dalam menjalani aktivitas.





Duduk terlalu lama ketika bekerja, stress, jarang berolah raga, jarang melakukan peregangan, mengalami obesitas, merokok dan faktor emosional berdampak pada risiko nyeri tulang belakang.

Penanganan nyeri tulang belakang harus disesuaikan dengan penyebabnya. Terdapat beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mencegah dan menangani keluhan sakit punggung, yakni:
  • Kompres air dingin, dapat menurunkan peradangan yang terjadi dan mengurangi rasa nyeri akibat sakit punggung.
  • Jaga postur tubuh, jagalah postur tubuh agar berada dalam posisi tidak membungkuk. Posisi membungkuk menyebabkan tubuh lebih sulit untuk menopang berat badan secara ideal.
  • Jaga berat badan, berat badan berlebih dapat menyebabkan peningkatan beban tubuh pada tulang belakang. Oleh karena itu, jagalah berat badan tetap dalam rentang berat badan ideal.
  • Gunakan obat antinyeri, dapat digunakan untuk meringankan gejala. Pastikan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter secara langsung untuk penggunaan obat ini.
  • Olahraga teratur, mengonsumsi makanan sehat, jauhi rokok, dan hindari stress.

RS Premier Jatinegara

RS  Premier Jatinegara merupakan bagian dari Ramsay Sime Darby Health Care Indonesia yang merupakan salah satu operator rumah sakit terbesar di dunia yang memiliki jaringan lebih dari 200 rumah sakit di seluruh dunia.

Ramsay Health Care Indonesia merupakan group RS dimana semua RS yang tergabung didalamnya telah memperoleh Akreditasi Internasional JCI sebuah badan akreditasi rumah sakit dunia yang berpusat di Amerika Serikat.

RS Premier Jatinegara memiliki layanan unggulan di bidang pelayanan saraf  dan  bedah saraf, Bedah Jantung, Bedah Digestif, Bedah Urologi, Orthopedic Center dan Vascular Center yang didukung dengan fasilitas penunjang seperti MSCT Scan, MRI, Cathlab, Stroke Unit, Cardiac Ward yang standby melayani pasien 24 jam setiap harinya.


Nah, kalau kita mempunyai masalah nyeri tulang belakang dan ingin mendapatkan perawatan Fisioterapi, RS Premier Jatinegara siap melayani kita dengan harga yang terjangkau. Jadi jangan khawatir kemahalan ya. 

Jangan anggap enteng nyeri tulang belakang! Yuks, jaga kesehatan tulang belakang kita sekarang juga.








0 komentar:

Posting Komentar